Minggu, 13 Desember 2009

DONALD TRUMP

Sukses Karena Bermimpi Besar

“You are Fired!!!!” kalimat ini acap keluar dari mulutnya di acara The Apprentice.

Donal Trump merupakan seorang bussinesman yang luar biasa dengan kepercayaan diri yang tinggi. Ia merupakan konglomerat real estate, golf, entertaiment, hotel dan apartemen. Lelaki kelahiran New York 14 Juni 1964 ini juga mengagumi sang ayah dan berharap bisa lebih sukses dari beliau.

Ayahnya Fred Trump adalah pengembang properti yang sukses, dan diakui Donald , pengaruh ayahnya dalam bisnis sangat besar. “ Sejak kecil saya memperhatikan dia berbisnis. Dia guru saya, saya belajar banyak tentang segala macam aspek industri konstruksi.”

Donald termasuk salah satu manusia terkaya di Dunia dan tak pelit membagi ilmunya, tapi...tidak gratis!! Konon untuk mendengar nasihat-nasihat bisnisnya, seorang harus mengeluarkan uang sebanyak US$ 25 ribu/menit.

Saat lulus dari Wharton Business School, Trump bekerja pada ayahnya selama lima tahun dan berhasil membuat deal-deal yang menguntungkan. Bahkan ayahnya mengakui apapun yang disentuh anaknya itu, bisa menjadi emas.

Setelah menguras ilmu ayahnya, ia memulai bisnisnya sendiri dengan modal nekad dan percaya diri. Kenekadannya itu menghasilkan Trump International Hotel, Mara-lago, Trump Taj Mahal Casino, dan lain-lain. Suami dari Melania Knauss ini menjadi selebriti yang kerap muncul di kolom gosip, dan media massa lainnya.

Menurut Trump, kunci sukses bisnisnya adalah rasa percaya diri dan kemampuan meyakinkan orang lain akan ide-ide kita. Trump juga mengingatkan agar agresif dalam berbisnis. Tapi yang jelas, ia menjadi besar karena pemikirannya yang besar, seperti yang diungkapkannya, “ I like thinking big. If you going to be thinking anything, you might as well think big!”

Sumber : buku Mengajari Anak Berbisnis, karangan Valentino Dinsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar